News Ticker

Menu

Terbaru

Teknologi

Kesehatan

Technology

Lifestyle

Sports

Recent Posts

Jerman dan Inggris kembangkan 5G

Tuesday 3 June 2014 / No Comments
Jaringan Internet 5G
Perdana Menteri Inggris David Cameron mengumumkan kemitraan baru dengan Jerman untuk mengembangkan jaringan internet mobile generasi kelima (5G) yang diharapkan mampu mengunduh film atau game berukuran besar hanya dalam waktu 1 detik.

Berbicara dalam sebuah konferensi yang dihadiri Kanselir Jerman Angela Merkel, Cameron mengatakan bahwa program ini akan dilakukan oleh King's College London dan University of Surrey dari Inggris dan university of Dresden dari Jerman.
"Negara-negara seperti Jerman dan Inggris hanya akan berhasil jika kita mendorong tanpa henti untuk ide-ide dan inovasi baru," kata Cameron, seperti dikutip dari The Australian, Senin (10/3/2014).
Cameron menyatakan bahwa Inggris punya keunggulan dibanding negara lain  dalam hal perangkat lunak dan desain, sementara Jerman unggul dalam hal teknik dan industri manufaktur. Jika keduanya digabungkan dapat mengembangkan telekomunikasi internet yang hebat.

Inggris berjanji akan mengalokasikan dana 45 juta poundsterling atau sekitar Rp 850 miliar ( kira kira 1-2 % total anggaran belanja Indonesia) untuk dana penelitian dan pengembangan inernet mobile 5G. Ia juga percaya internet mobile akan membawa manfaat ekonomi sekitar 100 miliar poundsterling atau sekitar Rp 1.900 triliun pada tahun 2025.
Manfaat terbesar akan diterima oleh industri komunikasi telekomunikasi dan gadget.

"Kami berada di ambang sebuah revolusi industri baru, dan saya ingin kita (Inggris dan Jerman) untuk memimpin itu," tegas Cameron.

Masih belum diketahui 5G akan menggunakan frekuensi apa.

Bagaimana menurut anda?  Dan kapan kira-kira Indonesia mengikuti jejak Inggris dan Jerman ? 

Cara Benar Memberi Makan Untuk Anak Hiperaktif

/ No Comments

Makanan Bergizi Anak Hiperaktif

Mengurus anak hiperaktif memang tidak mudah.Dalam mengontrol pola makan dan asupan yang dikonsumsi anak diperlukan suatu pengetahuan akan makanan yang dibutuhkan olehnya. Anak-anak hiperaktif membutuhkan makanan yang mengandung gizi yang dibutuhkan berikut ini :

Makanan yang Menenangkan


Makanan yang menenangkan diperlukan agar anak tidak terlalu banyak beraktivitas pada waktu-waktu yang seharusnya dijadikan sebagai waktu beristirahat. Makanan sepert ini biasanya diperoleh dari outmeal, gandum, dan cokelat hitam/gelap. Selain itu, sayuran segar, yoghurt rendah lemak, buah-buahan, kacang-kacangan dan biji-bijian pun diperlukan untuk menutrisi tubuh sekaligus mengontrol pola perilaku anak.

Makanan Tinggi Protein


Makanan yang mengandung protein tinggi sangat baik untuk pola diet anak hiperaktif dan pertumbuhannya. Oleh karena itu, masukkI an makanan seperti telur, daging, keju rendah lemak, dan kacang-kacangan di dalam menu sarapan dan camilan anak.

Kurangi makanan yang Karbohidrat


Untuk mengurangi gejala hiperaktif pada anak, kurangi kelebihan karbohidrat seperti yang terdapat di dalam permen, sirup, tepung, roti putih, beras putih, kentang, dan gula sehingga anak tidak akan terlalu sering beraktivitas di waktu yang tidak seharusnya. Tapi jangan berlebihan dalam mengurangi nya, secukupnya saja.

Makanan yang Mengandung Omega 3


Makanan sehat berikutnya yang sangat baik dikonsumsi oleh anak hiperaktif adalah makanan yang mengandung omega 3, seperti halnya ikan seperti ikan salmon dan ikan tuna, minyak zaitun, dan kacang Kenari

Semoga pengetahuan ini bermanfaat bagi pembaca.